“Bakso Kuliner Andalan Favotit Saya”
Kalau
bicara makanan berkuah !, Bakso menjadi makanan favorit saya, kenapa ? Karena rasanya yg enak dan juga harganya yang pas untuk kantong
mahasiswa seperti saya hehe. Bakso juga membuat kenyang saat perut keroncongan (kenyang
sesaat haha). Walaupun diluar banyak kabar dan isu tentang bakso tapi saya ngga
bisa melupakan nikmatnya makan bakso, saya akan tetap makan bakso.
Bakso
mungkin sudah tidak asing lagi bagi pribumi asli Indonesia dari kalangan tak ada, menengah sampai kalangan berada
suka dengan makanan berbentuk bola seperti bakso.
lidah saya jelas tidak bisa ditipu jika mencicipi makanan yang enak dan lezat.
Makanan khas kota malang itu juga
memiliki bebrapa kelebihan, yaitu terdapat banyak sayur-sayuran di dalam’nya yang pastinnya sehat untuk di
konsumsi, dengan uang 5000 ruiah
saja kita sudah dapat menikmati kelezatan rasanya yang tentunya tidak kalah
jauh dengan makanan-makanan elit yang sedang treen saat ini.
Jadi gimana bangga donk jadi orang
Indonesia yang bisa makan Bakso
kapan aja, udah gitu murah lagi... Ini Cerita KU, Apa Cerita Mu ??
dengan
ini saya mau berbagi Resep Bakso yang mungkin bakal Menggoyang
Lidah anda. silahkan:
Bahan Untuk Kuah Bakso :
- Tulang Sapi 400 gr
- Air 4 ltr
Bumbu Untuk Kuah Bakso :
- Bawang putih 5 siung, goreng dan haluskan
- Bawang merah 4 siung, goreng dan haluskan
- Bawang goreng 1/2 sdm, haluskan
- Gula 2 sdt
- garam 1 sdm
- Lada 1/2 sdt
- Daun bawang 4 batang, ambil bagian putihnya, iris halus
- Kaldu sapi instan, 2 sdt
Cara Membuat Kuah :
1. didihkan air
2. masukkan semua bahan dan bumbu secara bersamaan
termasuk bawang merah dan bawang putih.
3. Tunggu sampai mendidih dan tulang matang
4. Kemudian kecilkan apinya dan biarkan kuah tersebut
tetap berada diatas kompor.
Resep Bakso Daging Sapi :
- 250gr daging sapi giling
- 2 sdm bawang merah goreng
- 1 sdm bawang putih goreng
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 50 gr tepung kanji
- 40 gr es batu, hancurkan
- 2 ltr air untuk merebus baksi
Cara Membuat :
1) masukkan daging, bawang, merica, garam, dan tepung
kanji ke dalam food processor atau blender. Giling sampai halus dan tercampur
rata
2) Tambahkan es batu bila adonan lemas dan susah
dibentuk
3) Panaskan air diatas api kecil hingga hampir
mendidih
4) Genggam adonan, lalu tekan sampai muncul diantara
ibu jari dan jari telunjuk.
5) lalu potong dengan menggunakan sendok dan masukkan
bakso tersebut ke dalam air panas.
6) Lakukan sampai semua adonan habis
7) besarkan api dan masak sampai semua bakso
mengapung.
8) Angkat semua bakso dan tiriskan.
INI AKSI-AKSI SAAT SAYA
MENYANTAP BAKSO,, MANTAP SEKALI
PEMIRSA....!!!!
Referensi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar